Header Ads

GSM Security Alarm System dengan Arduino uno | BoArduino

Ditulis oleh agan

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم
Wokeeee bro, berjumpa lagi dengan saya. Pada kali ini saya akan mencoba memberikan Tutorial Arduino untuk Simulasi Home Security system dengan GSM Security Alarm System di Arduino.


GSM Security adalah sebuah aplikasi Android yang saya buat dan temasuk dalam salah satu fitur yang ada di aplikasi Boarduino Total Control. Aplikasi GSM Security ini ditujukan untuk Home Security System dengan Smartphone Android, aplikasi ini dapat melakukan Panggilan Telepon atau mengirimkan SMS ke nomor tujuan tanpa membutuhkan GSM Modul atau GSM Shield.



Next time akan saya posting juga Tutorial Home Security system dengan Arduino dan Twitter bro, Prinsip kerjanya sama saja seperti GSM Security tetapi hanya jadi lebih "Eksis" bro. 

Oke langsung saja disimak dan di praktekkan gan Tutorialnya :)



Alat dan Bahan yang dibutuhkan :

  • 1x Arduino UNO
  • 1x PIR Sensor HC-SR501
  • 1x Modul Bluetooth HC-05 / HC-06
  • Kabel jumper secukupnya
  • Smartphone Android
  • Aplikasi android Boarduino. Silahkan Download di Playstore DOWNLOAD


Langkah - Langkahnya :


1.)  Pertama, Susunlah rangkaian untuk bluetooth ini pada breadboard



Keterangan Konfigurasi Kabel Rangkaian Bluetooth : 

  • Pin 5V pada Arduino dihubungkan ke VCC
  • Pin GND pada Arduino dihubungkan ke GND
  • Pin RX pada Arduino dihubungkan ke TXD Bluetooth modul
  • Pin TX pada Arduino dihubungkan ke RXD Bluetooth modul
2.)  Lalu, setelah itu susunlah rangkaian seperti gambar berikut ini.


Keterangan Konfigurasi Kabel :
  • Pin VCC pada PIR sensor dihubungkan ke Pin 5V pada Arduino
  • Pin OUT pada PIR sensor dihubungkan ke Pin 2 pada Arduino
  • Pin GND pada PIR sensor dihubungkan ke Pin GND pada Arduino
3.) Setelah itu sambungkan Arduino pada Laptop/PC dengan menggunakan kabel serial.
4.) Download dan Install program Arduino IDE di Arduino.cc ( If Needed )

5.) Setelah terinstall, jalankan program Arduino-nya.

6.) Klik menu "Tools -> Board -> Arduino Uno"

7.) Klik menu "Tools -> Port -> ( Pilih Port arduino yang terdeteksi di komputer anda )
8.) Lalu masukan Sketch dibawah ini, dan terakhir klik upload.

/*Arduino GSM Security ~ www.boarduino.blogspot.com */
const int pirSensorPin = 2; // Pir Sensor hubungkan ke Pin 2
int pirSensorState = 0; // Status saat pertama mulai = 0

void setup() {
  Serial.begin(9600);
  pinMode(pirSensorPin, INPUT); // Definisikan PIR sebagai input
}

void loop() {
  pirSensorState = digitalRead(pirSensorPin);
  if (pirSensorState == HIGH) { // Jika ada object didepan sensor = HIGH
    Serial.println("1"); // Tampilkan angka 1 di serial monitor (Terdeteksi Object)
    delay(3000); // Tunda 3 detik untuk mendeteksi object selanjutnya
    }                 
}

Lihat video dibawah ini untuk video simulasi GSM Security


  
Terimakasih telah berkunjung, semoga bermanfaat.
sumber : http://www.boarduino.web.id/2015/05/gsm-security-alarm-system-dengan_9.html

1 comment:

  1. Bagus juga...niii....tp bluetooth hrs aktif trs ya...

    ReplyDelete

close